HomeNews

Tim Hukum Pemkab Bone Bolango Klarifikasi Isu Dugaan Keterlibatan Keluarga Pejabat dalam Proyek

Definitif.id, Bone Bolango – Tim Hukum Pemerintah Kabupaten Bone Bolango, Adnan Parangi, memberikan klarifikasi terkait isu dugaan keterlibatan keluarga pejabat dalam pengaturan proyek pembangunan daerah. Menurutnya, isu yang kini menjadi sorotan publik tersebut tidak memiliki dasar hukum yang kuat dan hanya bersifat asumtif.

Adnan menegaskan, pengelolaan proyek pembangunan di Bone Bolango sepenuhnya tunduk pada regulasi yang berlaku. Proses pengadaan barang dan jasa dilaksanakan berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 46 Tahun 2025 tentang Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah.

“Dalam kerangka hukum tersebut, setiap tahapan proyek – mulai dari perencanaan, lelang, hingga pelaksanaan – dijalankan secara elektronik melalui LPSE. Bahkan, sering melibatkan pendampingan dari aparat penegak hukum guna memastikan keterbukaan, transparansi, sekaligus mencegah praktik intervensi,” ujar Adnan, Kamis (2/10/2025).

Bagikan:   
Exit mobile version