Definitif.id, Bangka – Satuan Polairud Polres Bangka, Polsek Mendo Barat, Koramil Mendo Barat dan Pemerintah Kecamatan Mendo Barat serta Aparat Desa Penagan melakukan sosialisasi, himbauan terhadap tambang Inkonvensional di pantai Dusun Batu Ampar Desa Penagan Kecamatan Mendo Barat Kabupaten Bangka. Rabu (28/09/2022)
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kepala Satuan (Kasat) Polairud Polres Bangka IPTU Supanto dan Kapolsek Mendo Barat IPTU Defriansyah, S.H., bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa Desa Penagan, Sat Pol.PP, Personil Sat Polairud dan Personil Polsek Mendo Barat.
Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Mendo Barat IPTU Defriansyah, S.H. dan Kasat Polairud Polres Bangka IPTU Supanto menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan langka preemtif dan preventif Kepolisian sebagai langkah jangka pendek terhadap para penambang dan apabila masih tetap tidak mengindahkan perintah atau langkah persuasif, maka akan dilaksanakan langkah jangka sedang yaitu penegakan hukum sebagai langkah berikutnya dan upaya terakhir terhadap penambang ilegal agar ada efek jera.