Welcome to www.definitif.id | Pasti, Jelas dan Terpercaya | Copyright 2022

Tak Terbukti, Bawaslu Bonbol Hentikan Laporan Dugaan TGR Ismet

definitif.id , Bone Bolango – Bawaslu Bone Bolango akhirnya menghentikan perkara yang menyeret nama Ismet Mile selaku Calon Bupati Bone Bolango terkait perkara TGR atau Hutang Piutang.

Hal ini ditegaskan oleh Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu Bone Bolango, Alti Mohamad, dikonfirmasi Gopos.id, Rabu (04/12/2024).

Alti menjelaskan, terkait dengan adanya laporan oleh masyarakat dan oleh organisasi di Gorontalo soal TGR atau Hutang Piutang milik Ismet Mile, pihakanya telah melaksanakan rapat Pleno.

“Dan berdasarkan rapat pleno rersebut kita penetapan hal itu tidak memenuhi dugaan pelanggaran,” tegasnya.

“Pemberitahuannya telah kita sampai berserta dengan alasannya kepada para pelapor,” tutupnya.

Bagikan: