Definitif.id, Lamtim (Lampung) — Bupati Lampung Timur M Dawam Rahardjo Memberi Sambutan dalam acara Pengajian dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan Tasyakuran Masjid Al Jihad
dengan pengisi ceramah Ustadz Mumuy Abdul Mukti, Senin (10/10/2022).
Acara yang dilaksanakan di Masjid Al Jihad Desa Labuhan Ratu Danau
Kecamatan Way Jepara itu dihadiri oleh Forkopimcam Way Jepara, Kepala Desa Labuhan Ratu Danau, Jauhari, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa Labuhan Ratu Danau.
Dalam sambutannya Bupati Dawam berharap melalui kesempatan tersebut dapat memberikan efek yang baik untuk masyarakat.
Lebih lanjut Kang Dawam menghimbau kepada jajarannya untuk dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan maksimal.