, Gorontalo – Dalam rangka menyongsong 30 Tahun, Ikatan Keluarga Alumni (IKA) 1993 Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Gorontalo menggelar kegiatan karya bhakti berupa pembangunan toilet dan pemasangan CCTV di lingkungan sekolah yang berlangsung di aula sekolah, Rabu (27/7/2022).
Dalam sambutannya, Ketua IKA 1993 SMPN 2 Gorontalo dr.Irawan Huntoyungo menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari ajang silaturahim yang sengaja dilakukan, baik untuk sesama alumni maupun bersama para guru di lingkungan sekolah.
“Kegiatan kali ini merupakan rangkaian dalam rangka menyongsong 30 tahun alumni 1993 SMPN 2 Gorontalo, yang dimulai sejak bulan Juni kemarin hingga bulan Juli tahun depan sebagai resepsi. Jadi kegiatan hari ini adalah penyerahan CCTV dan penyerahan renovasi toilet siswa, di mana sumber dana murni berasal dari seluruh rekan IKA 1993 SMPN 2 Gorontalo,” kata Irawan menjelaskan.
“Ini merupakan persembahan kami sebagai alumni untuk membantu kelancaran pendidikan adik-adik siswa dengan harapan persembahan ini bisa bermanfaat dan dapat dipergunakan dengan baik,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah (Kepsek) SMPN 2 Gorontalo H.Kasim Danial,S.Pd.,M.Pd sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh IKA 1993 tersebut. Menurutnya, bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang sangat luar biasa.
“Ini sangat luar biasa, bahwa IKA SMPN 2 Gorontalo Tahun 1993 sudah merenovasi 5 buah toilet dan memasang CCTV sebanyak 6 buah. Jadi kegiatan ini akan berlanjut, Insya Allah pada bulan Agustus akan melaksanakan giat bersama alumni dan pihak sekolah yakni kegiatan sunatan massal dalam rangka HUT sekolah,” ungkapnya menandaskan.